Pendarahan karena Polip Servik atau Polip Rahim saat Kehamilan

Berhubung ponakan ku sedang sering pendarahan dari 4 bulanan kehamilan sampai dengan sekarang  which is 6 jalan 7 bulan kehamilan, jadilah aku kepo sebab-sebab pendarahan saat hamil karena polip servik/polip rahim.

Dari hasil searching diperoleh bahwa polip itu adaah pembesaran di dinding mulut rahim, bentuknya seperti kutil atau tumor jinak. Bisa dipicu salah satunya karena kadar hormon estrogen yang tinggi dan virus human papiloma/HPV.

Dari searching diperoleh hasil, jika terjadi pendarahan, itu bisa disebabkan karena polipnya itu tergesek. Karena dipolipnya itu sendiri banyak pembuluh darah juga. Disamping itu, orang yang tengah hamil biasanya darahnya banyak mengalir ke area rahim untuk mengantarkan suplay makanan kepada janin.

Gesekan polip itu sendiri, bisa karena tersenggol saat hubungan suami istri atau kontraksi di area mulut rahim akibat banyak aktifitas yang menggunakan otot yang berhubungan dengan mulut rahim. Bahkan jika tempat polip tersebut tumbuh di tempat yg sangat mudah terjadinya gesekan dan polip itu pun sensitif, terlalu banyak duduk atau berjalan atau naik tangga pun bisa menyebabkan terjadinya pendarahan.

Salah satu cara agar tidak terjadi pendarahan adalah bedrest alias istirahat total dan menghindari makanan yg bisa memicu tingginya produksi hormon estrogen.

Beberapa makanan dan minuman yang patut dihindari antara lain (salah satunya karena memicu tingginya hormon estrogen):

Produk dari kacang kedelai/soya
Kacang hijau dan tauge
Sawi putih, kembang kol, kangkung
Terong
Unggas, ayam, bebek, itik
Makanan dipanggang atau dibakar
Seafood, ikan laut, udang, cumi, dll
Ikan asin, lengkeng, Soft drink

Dan makanan yang bisa dikonsumsi antara lain:
Bayam karena tinggi zat besi
Jagung
wortel, kentang, singkong
Semangka, pisang
Ikan air tawar, lele, gurame
Dsb

Disamping itu diperoleh pula informasi dari hasil browsing bahwa tidak baik jika membasuh area vagina dengan antiseptik. Karena yang terbaik adalah dengan menjaga kestabilan pH area vagina.

Dan polip itu sendiri ada yang bisa lepas saat terjadinya proses persalinan, ada yang bisa dilakukan pengangkatan polip dengan metode-metode kedokteran saat hamil masih muda, namun ada pula yang memicu persalinan prematur.

Demikian yang dapat penulis share hasil searching, karena kepo atas sebab musabab pendarahan yang terjadi sampai 7x yang dialami oleh ponakan penulis. Terimakasih telah membaca.

Berikut ini beberapa hasil screen shoot hasil searchingnya.

Daftar Blog Saya